5 Alasan untuk Makan Lebih Banyak Kecambah
PERISTIWA.CO:A Kecambah biasanya digunakan sebagai tambahan dalam masakan dan seringkali dihindari oleh banyak orang. Padahal kecambah merupakan salah satu makanan super yang kaya nutrisi, mineral, dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.Kecambah diketahui membantu membersihkan darah dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, kecambah juga mengandung vitamin E, potasium, zat besi, antioksidan, niacin, riboflavin, tembaga. dan magnesium. Semua kandungan tersebut diperlukan tubuh agar tetap sehat dan kuat.
Berikut adalah beberapa manfaat yang tersembunyi dalam kecambah dan mengapa Anda harus mengonsumsi lebih banyak kecambah, seperti dilansir olehA Health Me UpA (24/05).
1. Pencernaan
Kecambah mengandung banyak enzim yang membantu proses pencernaan serta meningkatkan penyerapan nutrisi pada saluran pencernaan. Kecambah juga dipenuhi oleh serat yang membantu mencegah konstipasi, diare, dan bahkan menangkal kanker.
2. Meningkatkan metabolisme
Kecambah mengandung enzim khusus yang tak dimiliki oleh makanan lain. Kecambah juga mengandung banyak protein yang penting untuk memperbaiki organ tubuh, regenerasi kulit, pertumbuhan tulang, dan pengembangan otot.
3. Mencegah anemia
Jika Anda memiliki penyakit anemia atau kekurangan zat besi, mengonsumsi kecambah sangat baik dilakukan. Kecambah membantu produksi sel darah merah dan meningkatkan sirkulasi darah. Atasi anemia dengan mengonsumsi lebih banyak kecambah.
4. Menurunkan berat badan
Kecambah tak hanya dipenuhi vitamin dan nutrisi, tetapi juga serat yang akan membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Selain itu kecambah juga melepaskan hormon ghrelin yang mencegah Anda makan berlebihan. Dengan begitu, mengonsumsi kecambah juga bisa membantu Anda menurunkan berat badan.
5. Kesehatan jantung
Kecambah yang merupakan sumber asam lemak omega-3 akan membantu menurunkan tingkat kolesterol jahat pada pembuluh darah dan arteri. Kecambah juga kaya akan potasium yang bisa menurunkan tekanan darah, meningkatkan sirkulasi darah dan mencegah serangan jantung serta stroke.
Itulah lima manfaat kesehatan yang tersembunyi dalam kecambah dan mengapa Anda harus lebih banyak mengonsumsi kecambah setiap hari. Tambahkan kecambah pada diet Anda dan nikmati khasiatnya seperti di atas. (MERDEKA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima klasih kunjunganya