Sebagian besar diantara kita mungkin pernah merasakan lapar dan tahu bahwa itu pertanda kita harus segera makan. Namun mengetahui bagaimana perut kita bisa menjadi lapar butuh sedikit motivasi untuk mencari informasinya. Apa perlunya kita mengetahui proses terjadinya lapar pada manusia?
 Rasa lapar sesungguhnya merupakan sinyal yang normal yang mengingatkan bahwa tubuh perlu  menambah energi yang  berkurang. Rasa lapar inilah yang mendorong manusia untuk makan. Dalam dunia modern seperti sekarang ini disinyalir bahwa semakin banyak orang yang tidak pernah lagi merasakan lapar karena berbagai alasan seperti karena gaya hidup dan pola makan yang berubah yang sedikit banyak terkait dengan makin banyaknya ragam makanan yang tersedia serta daya beli yang semakin meningkat seiring dengan kemakmuran dunia.
Manusia semakin banyak yang makan hanya karena sudah waktunya makan (sesuai jam makan yang teratur) meski belum merasakan lapar, karena godaan kelezatan makanan, dan alasan-alasan pendorong lain selain rasa lapar. Kenyataan seperti ini mungkin lazim terjadi pada masyarakat negara maju dan  negara berkembang terutama pada masyarakatnya yang tergolong ekonomi menengah ke atas. Cukup beralasan mengapa jumlah orang yang kegemukan atau obesitas meningkat pada segmen masyarakat tersebut.
Rasa lapar meskipun terasa tidak menyenangkan, ternyata perlu dirasakan dan dijadikan petunjuk utama kapan kita sebaiknya makan. 
Mengapa demikian? Saya akan uraikan alasannya sebagai berikut:
Sebenarnya pembicaraan kita tentang rasa lapar tidak akan lengkap tanpa membicarakan rasa kenyang karena keduanya sangat berhubungan erat dalam mengatur inisiasi (pemulaian) dan pengakhiran suatu proses makan. Namun secara umum bisa dikatakan bahwa pengaturan rasa kenyang secara fisiologis sedikit lebih sederhana dibanding pengaturan rasa lapar.
Secara singkat bisa dikatakan bahwa rasa kenyang disebabkan setidaknya oleh interaksi antara efek mekanistis makanan dalam lambung (berupa distensi atau penggembungan lambung oleh makanan) dengan efek kimia dari makanan berupa pelepasan hormon-hormon tertentu seperti Kolesistokinin dari usus halus. Pernahkah anda merasa sangat lapar dan kemudian minum air putih segelas, dan tiba-tiba anda merasa kenyang? Itu contoh sederhana bagaimana efek distensi tadi bisa menyebabkan rasa kenyang. Namun apakah kenyang karena minum air tersebut sama rasanya dengan kenyang karena makan sepiring nasi dan lauknya? Bagaimana kepuasan yang tercapai oleh dua jenis konsumsi yang berbeda di atas  jika dibandingkan?
Benar, tentu berbeda. Orang akan lebih merasa terpuaskan dengan kenyang karena sepiring nasi dan lauk dibanding kenyang karena segelas air putih. Disitulah letak unsur atau aksi kimiawi zat makanan dalam menginduksi rasa kenyang tadi. Telah diketahui bahwa berbagai zat gizi yang terdapat dalam makanan seperti lemak, protein, karbohidrat bisa merangsang produksi hormon yang menghantarkan signal rasa kenyang seperti Kolesistokinin ke otak untuk diproses. Air putih yang tidak memiliki kandungan zat gizi tersebut tidak mampu menimbulkan rasa kenyang yang memuaskan karena tidak adanya penghantaran signal kenyang tersebut ke otak. Itulah yang membedakan sensasi kenyang yang berbeda tersebut.
Manipulasi rasa kenyang karena distensi lambung kadang digunakan untuk terapi kegemukan yang berlebihan. Kadang lambung dioperasi menjadi lebih kecil agar cepat mencapai rasa kenyang ketika makan, kadang pula balon dipasang di dalam lambung untuk mengurangi tempat yang bisa terisi makanan namun tetap menimbulkan rasa kenyang. Kedua metode makanis tersebut ternyata terbukti bisa menurunkan berat badan dan memperbaiki kondisi metabolisme pasien kegemukan. Pasien menjadi cepat merasa kenyang dan menyebabkan jumlah energi yang dikonsumsi jauh berkurang.
Kenapa Kita perlu merasa lapar?
Telah diketahui bahwa distensi lambung akan memberikan sensasi kenyang. Namun sayangnya lambung yang terdistensi kuat memperlambat proses pengosongan lambung alias makanan membutuhkan waktu lebih lama untuk masuk ke dalam usus halus. Ini akan menyebabkan pelemahan penghantaran sinyal rasa kenyang (Kolesistokinin) ke otak dalam jangka panjang. Jadi semakin sering orang kekenyangan, akan menyebabkan orang tersebut lebih banyak makan (lebih gembul) dalam jangka panjang karena gangguan sinyal rasa kenyang di otak tadi. Ini salah satu alasan kenapa kita dianjurkan makan dalam porsi yang cukup atau tidak sampai menyebabkan perut kita terlalu kenyang. Bahkan mungkin makan kurang dari kenyang lebih baik, namun frekuensi makan ditambah. Dengan cara itu  kita bisa merasakan lapar secara teratur dan menjadikannya pertanda untuk makan. Jangan takut untuk merasa lapar, namun terlampau lapar berkepanjangan juga tidak baik. Sesegera mungkin ketika lapar anda makan.
Rasa lapar sebenarnya dipicu oleh peningkatan hormon Ghrelin dalam darah yang diproduksi oleh sel-sel dilambung. Puasa menyebabkan peningkatan produksi hormon Ghrelin ini di lambung. Ghrelin dalam penelitian menunjukkan efek positip terhadap sekresi dan kerja insulin.  Ghrelin yang meningkat menyebabkan kerja insulin lebih bagus. Pada orang gemuk Ghrelin dalam darah rendah dan disinyalir memperburuk sinyal insulin. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ghrelin baik untuk membantu kerja insulin. Ini salah satu alasan tambahan mengapa rasa lapar itu penting untuk kita rasakan. Rasa lapar dan puasa akan cenderung meningkatkan produksi Ghrelin yang pada akhirnya penting untuk kesehatan metabolisme.
Makan Sedikit dan Panjang umur
Ada banyak sekali penelitian pada binatang yang menunjukkan bahwa hanya dengan mengurangi konsumsi kalori sampai setengah intake kalori biasanya memperpanjang umur binatang percobaan sampai 30-40%. Jadi nasehat agar makan sedikit dan berusaha merasakan lapar bisa jadi merupakan hal yang perlu dilakukan untuk bisa berumur panjang. (lihat tulisan lain di sini)
Adalah Walter Breuning  seorang lelaki tertua di dunia (tahun ini 113) yang mengaku bahwa umur panjang yang dia miliki sangat terkait dengan kebiasaan makannya yang sedikit. Dia mengaku hanya makan dua kali sehari dan dalam jumlah yang sedikit.(Klik di sini) Dia menasehatkan agar segera beranjak dari meja makan sebelum merasa kenyang.
Bagi orang islam nasehat Rasulullah SAW untuk melakukan puasa baik puasa ramadhan maupun puasa sunat, serta anjuran beliau untuk tidak makan sebelum lapar dan berhenti sebelum kenyang adalah selaras dengan penemuan ilmu pengetahuan ini yang pada intinya memberikan prinsip dasar untuk hidup sehat dan berumur panjang yaitu makan yang tidak berlebihan atau lebih tepat makan yang dituntun oleh rasa lapar dan berhenti makan sebelum merasa kenyang/kekenyangan.
Tipes
Di dunia kedokteran, penyakit typhus dikenal juga dengan nama thypus abdominallis. Typhus abdominallis merupakan penyakit peradangan pada usus yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Typhus merupakan salah satu bentuk salmonellosis yaitu penyakit yang disebabkan oleh infeksi Salmonella. Inkubasi kuman penyebab typhus dapat terjadi melalui makanan dan minuman yang terinfeksi oleh bakteri Salmonella typhosa. Kuman ini masuk melalui mulut terus ke lambung lalu ke usus halus. Di usus halus, bakteri ini memperbanyak diri lalu dilepaskan kedalam darah, akibatnya terjadi panas tinggi.
Penyakit typhus abdominallis sangat cepat penularanya yaitu melalui kontak dengan seseorang yang menderita penyakit typhus, kurangnya kebersihan pada minuman dan makanan, susu dan tempat susu yang kurang kebersihannya menjadi tempat untuk pembiakan bakteri salmonella, pembuangan kotoran yang tak memenuhi syarat dan kondisi saniter yang tidak sehat menjadi faktor terbesar dalam penyebaran penyakit typhus.
Gejala yang sering timbul pada penyakit typhus adalah :
* Demam dengan panas yang makin lama makin tinggi, gejala ini biasanya terjadi pada minggu kedua dan ketiga selam 7-10 hari dan baru turun perlahan-lahan pada minggu keempat.
* Selama demam tinggi penderita biasanya sering mengigau, dan ingatannya menurun atau tidak dapat berfikir secara jelas.
* Hilangnya nafsu makan, sehingga menyebabkan badan terasa lemas dan berat badan berkurang.
* Otot terasa nyeri
* Buang air besar tidak teratur, sembelit dan diare.
* Sakit kepala yang hebat, menggigil dan keluar keringat dingin.
* Mual, muntah-muntah, dan perut terasa sakit.
* Batuk dan perdangan pada cabang tenggorokan.
* Timbul beberapa bercak kecil berwarna merah dadu di daerah dada dan perut.

Gangguan pada alat-alat lain didalam tubuh adalah radang hati, radang tulang, radang persendian, serta gangguan kejiwaan. Paling berbahaya kalau terjadi kebocoran usus atau luka yang sebelumnya didahului pengeluaran darah dari lubang pelepasan. Kalau terjadi kebocoran usus maka harus dilakukan tindakan oprasi.
Untuk penderita typhus haruslah dirawat dengan baik agar panas yang tinggi dapat turun dengan cepat. Untuk pertolongan pertama menurunkan panas yaitu dengan kain basah yang dingin (memakai es).
Berikanlah makanan yang mengandung banyak cairan dan bergizi seperti : sop, sari buah, dan banyak minum air putih untuk mencegah dehidrasi. Kalau panasnya masih tinggi berikanlah obat antibiotik atau tumbuh-tumbuhan obat yang mempunyai efek antipiretik.
Lingkungan kita masih belum terbebas dari kuman-kuman penyakit, antara lain dari kelompok salmonella ini. Hal ini disebabkan kebersihan lingkungan belum baik, dimulai dari pembuangan sampah rumah tangga yang sembarangan, dan selokan air yang mampet.
Kuman salmonella typhi dapat tahan hidup di air, ditanah kering dan tempat pembuangan sampah selama dua minggu. Dari sinilah mereka menyebar kemanusia, untuk menghindari diri dari tertularnya penyakit typhus, sebaiknya lingkungan harus selalu tetap bersih, baik itu kebiasaan makan, minum, dan buang air besar.
Banyak waktu yang akan terbuang hanya karena kita kurang bersih cara hidupnya, usahakan untuk tetap bersih dimanapun kita berada, dengan demikian, penyakit typhus dapat dijauhkan dari diri pribadi, sebab kalau mengidap penyakit typhus paling sedikit tiga sampai empat minggu harus dirawat dirumah sakit dan sesudahnya dua sampai empat minggu istirahat dirumah.
Untuk menghindari penularannya yaitu dengan menempatkan penderita pada tempat yang khusus.

Berikut adalah formula tumbuhan obat yang dapat digunakan untuk membantu pengobatan penyakit typhus yaitu :
Resep 1
30 gram patikan kebo segar + 30 gram pegagan segar, dicuci bersih dan direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc air, kemudian airnya diminum 2-3 kali sehari.

Resep 2
10-15 gram sambiloto direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc air, tambahkan madu secukupnya, kemudian airnya diminum 2 kali sehari.

Resep 3
75 gram jali (direndam dahulu hingga lembut) + 75 gram kacang ijo, dan gula merah secukupnya, direbus dengan air secukupnya hingga lembut menjadi bubur, kemudian dimakan.

Resep 4
100 gram umbi bidara upas segar + 20 gram kunyit, dicuci bersih lalu diblender dengan menambahkan 100 cc air hangat, atau diparut dan diperas airnya, lalu diminum.

Catatan :
- Pilih salah satu resep tersebut dan lakukan secara teratur 2 kali sehari.
- Tetap konsultasi kedokter.

Cara tradisional yang dapat digunakan untuk mengatasi typus yaitu :
* 30 gram sambiloto segar direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, airnya disaring + 1 sendok makan madu, diminum hangat-hangat. sambiloto 1Lakukan sehari 2 kali.
* Konsumsi 75 gram jali (direndam dahulu hingga lembut) + 75 gram kacang hijau (direndam dahulu hingga lembut) + gula merah secukupnya, direbus dengan air secukupnya hingga matang lalu dimakan.

Catatan : jali dapat dibeli di pasar swalayan atau toko obat Tionghoa. Dalam melakukan perebusan gunakan panci enamel atau periuk tanah. Tetap konsultasi ke dokter..
Gangguan pencernaan lain yang sering timbul pada musim pancaroba adalah demam tifoid atau penyakit tifus abdominalis. Merupakan suatu penyakit peradangan pada usus yang disebabkan oleh infeksi bakteria. Penyakit ini dapat terjadi melalui pengkonsumsian makanan dan minuman yang terinfeksi oleh bakteri Salmonella typhosa.
Penyakit typhus abdominalis sangat cepat penularannya, yaitu melalui kontak dengan seseorang atau hewan yang terinfeksi. Pembuangan air kotoran yang tidak memenuhi syarat dan kondisi saniter yang tidak sehat menjadi faktor terbesar dalam penyebaran penyakit ini.
Tanda atau gejala penyakit tifus diawali dengan demam panas yang makin lama makin tinggi , selama panas tinggi penderita sering mengigau. Selain itu kepala terasa sakit, menggigil, berkeringat, letih, lemah, tidak nafsu makan dan berat badan berkurang, peradangan pada cabang tenggorokan, mual, muntah-muntah dan sakit perut yang mendadak.
Untuk perawatannya diusahakan untuk menurunkan panasnya dengan obat yang mempunyai efek antibiotik dan antipiretik. Istirahat di tempat tidur sampai semua tanda penyakit hilang. Makan makanan yang mengandung banyak cairan seperti sop, bubur cair dan lain-lain.

Tanya dan jawab kordinasi mata telinga dan syaraf

1.      Sebutkan bagian-bagian neuron beserta fungsinya.
Jawab :
-    Badan sel : Mengganti protein yang habis selama proses metabolisme, penyokong sel.
-    Dendrit : Menghantarkan impuls ke arah badan sel.
-    Akson : Mengantarkan impuls menjauhi badan sel.

2.      Jelaskan apakah semua neuron memiliki selubung mielin.
Jawab :
Tidak, selubung mielin hanya terdapat pada akson itupun ada akson yang tidak memiliki selubung mielin.

3.      Jelaskan proses terjadinya pengantaran impuls
Jawab :
Teori membrane tentang pengantaran impuls dijelaskan ;
·         Pertama, dalam keadaan istirahat (tidak mengantarkan impuls) serabut saraf berada dalam keadaan polarisasi, artinya permukaan luar membrane bermuatan positif, sedangkan permukaan dalam membrane bermuatan negative.
·         Kedua, tempat dimana serabut saraf dirangsang terjadi depolarisasi, artinya pemukaan luar membrane menjadi bermuatan negative dan permukaan dalam membrane menjadi positif.
·         Ketiga, antara daerah yang mengalami depolarisasi dengan daerah yang mengalami polarisasi timbul aliran listrik.Aliran listrik ini disebut arus lokal atau sirkuit setempat. Adanya arus lokal ini menyebabkan depolarisasi di daerah sebelahna, kemudian akan timbul arus lokal dan diikuti depolarisasi di daerah sebelahnya, demikian seterusnya.
·         Keempat, dengan demikian depolarisasi selalu akan berpindah tempat atau menjalar di sepanjang serabut saraf sehingga timbul impuls saraf.
·         Kelima, setelah mengalami depolarisasi, daerah tersebut kemudian akan berada dalam keadaan refrakter, artinya daerah tersebut tidak peka lagi terhadap rangsangan.
Impuls dalam saraf berjalan dari dendrit ke badan sel, lalu ke sepanjang akson, kemudian berhubungan dengan sel saraf yang lain. Adakalanya neuron tidak menghantarkan impuls.Keadaan demikian dikenal sebagai keadaan istirahat.

4.      Sebutkan bagian otak yang merasakan lapar. Jelaskan jalannya impuls saraf dimulai saat melihat makanan sampai tangan digerakkan untuk mengambil makanan.
Jawab :
Otak, khususnya hipotalamus, sangat penting dalam meregulasi lapar
Pusat saraf yang mengatur asupan makanan.
1. Nukleus lateral hipotalamus, berfungsi sebagai pusat makan
2. Nukleus ventromedial hipotalamus berperan sebagai pusat kenyang
3. Nukleus paraventrikular, dorsomedial, dan arkuata

Ketika makanan masuk ke lambung, maka lambung akan mengalami distensi. Peregangan (mekanik) yang terjadi ini menyebabkan sinyal ditransmisikan melalui nervus vagus ke pusat otak khususnya hipotalamus sehingga dari situ kita merasakan lapar

5.      Berikan satu contoh aktifitas manusia yang melibatkan saraf simpatik dan saraf parasimpatik.
Jawab :
-        Sistem saraf simpatik, yang bertanggung jawab terhadap mobilisasi energi tubuh untuk kebutuhan yang bersifat darurat. misalnya, jantung berdetak lebih cepat dan lebih kuat, tekanan darah meningkat, atau pernapasan menjadi lebih cepat. Sistem saraf simpatik melepas gula dari hati dan adrenalin dari kelenjar adrenal. Untuk lebih jelasnya, pernahkah Anda diminta berbicara di panggung atau dan Anda mengalami demam panggung atau tegang? Yang Anda alami saat itu adalah contoh dan kerja sistem saraf simpatik. Saat Anda mengalami demam panggung, secara fisik yang terjadi adalah: lutut dan tangan Anda gemetar, telapak tangan dan wajah Anda berkeringat, jantung berdebar lebih kencang dan keras, tarikan napas lebih cepat, dan perut terasa tidak enak atau mungkin mual. Semua itu disebabkan karena sistem saraf simpatik sedang in-action sebagai respons dari perasaan takut dan tegang saat berbicara di depan umum. 
-       Tekanan darah turun, dan respons insting dari kondisi istirahat dan relaksasi. Respons parasimpatik mengakibatkan kita menjadi lebih tenang dan nyaman. Semua itu bertujuan untuk menghemat energi tubuh.

6.      Mengapa orang yang dipukul tengkuknya mengalami pingsan?
Jawab :
Tulang tengkuk merupakan tulang rawan yang terletak di daerah belakang leher. Apabila tulang tengkuk terkena pukulan yang kuat dan keras, akan mengakibatkan terhentinya aliran darah pada sekitar tengkuk beberapa saat, sehigga aliran darah dari tengkuk ke otak terhenti, dan mengakibatkan pingsan.

7.      Sistem saraf berhubungan dengan reseptor dan efektor untuk melaksanakan fungsinya. Apabila seseorang mendapat serangan dari orang lain berupa pukulan yang mengarah ke dirinya, maka orang tersebut akan memberikan gerakan tangkisan itu apabila gerakan tersebut merupakan :
a.     Gerak refleks
b.     Gerak yang disadari
Jawab :
·         Gerak refleks, Gerak yang dihasilkan oleh jalur saraf yang paling sederhana. Jalur saraf ini dibentuk oleh sekuen neuron sensor,interneuron,dan neuron motor,yang mngalirkan impuls saraf untuk tipe reflek tertentu.Gerak refleks yang paling sederhana hanya memerlukan dua tipe sel sraf yaitu neuron sensor dan neuron motor.
Gerak refleks disebabkan oleh rangsangan tertentu yang biasanya mengejutkan dan menyakitkan. Misalnya misalnya apabila kita hendak ditampar otomatis tangan kita menangkis
·         Gerak sadar, Rangsangan akan diterima oleh saraf sensorik dan kemudian disampaikan langsung ke otak. Dari otak kemudian dikeluarkan perintah ke saraf motori sehingga terjadilah gerakan.Artinya pada gerak biasa gerakan itu diketahui atu dikontrol oleh otak.Sehingga oleh sebab itu gerak biasa adalah gerak yang disadari.
ini biasanya harus dengan latihan agar syaraf syaraf terlatih
contoh dengan latihan beladiri

8.   Otrak besar manusia terdiri dari beberapa lobus.
      a. Lobus frontalis, parietalis, oksipetalis, temporalis. Jelaskan bagian-bagian lobus pada otak tersebut.
      b. Jelaskan aktivitas yang diatur oleh bagian-bagian tersebut.
      Jawab :

9.   Telinga merupakan indera pendengaran sehingga peka terhadap rangsangan berupa gelombang bunyi. Bagaimanakah proses pengubahan gelombang bunyi menjadi impuls sehingga orang bisa mendengar?
      Jawab :
      1) Suara ditangkap oleh gendang suara diteruskan ke saluran telinga
2) Telinga yang masuk ke saluran telinga, akan menggetarkan membran timpani atau selaput gendang.
3) Selaput gendang yang bergetar akan menggetarkan tulang-tulang pendengaran (martil, landasan, sanggurdi)
4) Getaran suara akan diteruskan sampai koklea atau rumah siput. dalam rumah siput, ada saraf-saraf pendengaran yang tersambung ke otak. saraf ini kemudian membawa impuls saraf ke otak dan otak akan menerjemahkan rangsangan itu supaya kita bisa mendengar bunyi itu.
      Gelombang suara dikumpulkan oleh telinga luar dan disalurkan ke lubang telinga, dan menuju gendang telinga. Gendang Telinga bergetar untuk merespons gelombang suara yang menghantamnya .Getaran ini mengakibatkan tiga tulang (ossicle) di telinga tengah bergerak. Secara mekanis getaran dari gendang telinga ini akan disalurkan, menuju cairan yang berada di rumah siput (koklea). Getaran yang sampai di koklea ini akan menghasilkan gelombang, sehingga rambut sel yang ada di koklea akan bergerak. Gerakan ini mengubah energi mekanik tersebut menjadi energi elektrik ke saraf pendengaran ( auditory nerve,) dan menuju ke pusat pendengaran di otak. Pusat ini akan menerjemahkan energi tersebut menjadi suara yang dapat dikenal oleh otak.

10. Ada orang yang menggunakan kacamata minus karena mengalami gangguan pengelihatan.
      a. Bagaimanakah proses melihat dapat terjadi?
      b. Gangguan apakah yang terjadi pada orang yang berkacamata minus?
      c. Mengapa kaca negatif dapat menolong orang tersebut?
      Jawab :
a.     Mata sangat peka terhaap cahaya. Adanya cahaya yang mengenai suatu benda menyebabkan cahaya tersebut dipantulkan sehingga kita dapat melihat benda tersebut.
b.     Mata Miopi
c.     Mata Miopi adalah mata dengan lensa terlalu cembung atau bola mata terlalu panjang. Dengan demikian, objek yang dekat akan terlihat jelas karena bayangan jatuh pada retina, sedangkan objek yang jauh akan terlihat kabur karena bayangan jatuh di depan retina. Kelainan mata ini di atasi dengan lensa cekung .

11. Sistem saraf berhubungan dengan sistem hormone untuk melaksanakan fungsi koordinasi. Identifikasikanlah hubungan kedua sistem tersebut.
      Jawab :
      Hubungan saraf dengan hormone
·         Hormon bekerja atas perintah dari sistem saraf. Sistem yang mengatur kerjasama antara saraf dan hormon terdapat pada daerah hipotalamus.Daerah hipotalamus sering disebut daerah kendali saraf endokrin (neuroendocrine control).
·         Hormon berfungsi dalam mengatur homeostasis, metabolisme, reproduksi dan tingkah laku. Homeostasis adalah pengaturan secara otomatis dalam tubuh agar kelangsungan hidup dapat dipertahankan. Contohnya pengendalian tekanan darah, kadar gula dalam darah, dan kerja jantung

12. Jelaskan perbedaan sistem saraf tangga tali pada cacing pipih, cacing tanah, dan serangga.
Jawab :
·         Cacing pipih : sistem sarafnya terdiri dari dua ganglia yang terletak di daerah kepala. Di tiap  ganglion terdapat seberkas saraf yang memanjang dibagian lateral tubuhnya. Tiap-tiap berkas saraf bercabang-cabang menuju ke seluruh bagian tubuh membentuk susunan saraf seperti tangga, sehingga disebut sistem saraf tangga tali.
·         Cacing tanah:  sistem saraf berupa  dua buah ganglion otak dan sebuah serabut saraf yang memanjang disepanjang poros tubuhnya.
·         Serangga: misalnya belalang, sistem sarafnya merupakan sistem saraf tangga tali yang terdiri dari serabut saraf yang memanjang dibagian ventral tubuhnya.

13. Sebutkan bagian-bagian indera pengelihatan manusia dan fungsinya.
      Jawab :
      Konjungtiva
• Melindungi kornea dari gesekan
Skelra
• Melindungi bola mata dari kerusakan mekanis dan menjadi tempat melekatnya otot mata
Otot-otot
• Muskulus rektus superior, untuk menggerakkan mata ke atas
• Muskulus rektus inferior, untuk menggerakkan mata ke bawah
• Muskulus rektus medial, untuk menggerakkan mata ke dalam
• Muskulus rektus lateral, untuk menggerakkan mata ke sisi luar
• Muskulus oblikus superior, untuk menggerakkan mata ke atas sisi luar
• Muskulus oblikus inferior, untuk menggerakkan mata ke bawah sisi luar
Kornea
• Memungkinkan lewatnya cahaya dan merefraksi cahaya
Koroid
• Mengandung pembuluh darah oenyuplai retina dan melindungi releksi cahaya dalam mata
Badan Siliaris
• Menyokong lensa, mengandung otot yang memungkinkan lensa berubah bentuk, dan mensekresikan aqueous humor
Iris ( Pupil )
• Mengendalikan ukuran pupil, sedangkan pigmennya mengurangi lewatnya cahaya.
Lensa
• Memfokuskan pandangan dengan mengubah bentuk lensa
Retina
• Mengandung sel batang dan kerucut
Fovea
• Bagian retina yang mengandung sel kerucut
Bintik buta
• Daerah saraf optik meninggalkan bagian dalam bola mata dan tidak mengandung sel konus dan batang
Vitreous humor
• Menyokong lensa dan menolong dalam menjaga bentuk bola mata
Aqueous humor
• Menjaga bentuk kantong depan bola mata

14. Dari hasil percobaan sensivitas  kulit, ternyata telapak tangan lebih sensitive dibandingkan punggung tangan. Mengapa demikian?
      Jawab :
      Kenapa telapak tangan lebih sensitif dari pada punggung tangan?karena pada bagian tangan terdapat lebih banyak reseptor peraba, terutama bagian ujung jari.

15. Di media cetak atau elektronik sering dijumpai iklan susu berkalsium tinggi. Apakah penyerapan kalsium oleh tubuh, terutama tulang akan selalu efektif di berbagai usia? (Hubungkan dengan fungsi hormone paratiroid).
      Jawab :
      Kelenjar paratiroid berjumlah empat buah terletak di belakang kelenjar tiroid. Kelenjar ini menghasilkan parathormon (PTH) yang berfungsi untuk mengatur konsentrasi ion kalsium dalam cairan ekstraseluler dengan cara mengatur : absorpsi kalsium dari usus, ekskresi kalsium oleh ginjal, dan pelepasan kalsium dari tulang.
Hormon paratiroid meningkatkan kalsium darah dengan cara merangsang reabsorpsi kalsium di ginjal dan dengan cara penginduksian sel –sel tulang osteoklas untuk merombak matriks bermineral pada osteoklas untuk merombak matriks bermineral pada tulang sejati dan melepaskan kalsium ke dalam darah
Kalsitonin mempunyai fungsi yang berlawanan dengan PTH, sehingga fungsinya menurunkan kalsium darah.
Fungsi umum kelenjar paratiroid adalah:
    mengatur metabilisme fosfor
    mengatur kadar kalsium darah

16. Jelaskan perbedaan sistem saraf dan sistem hormon?
      Jawab :
Perbedaan sistem hormon dan sistem saraf
No.
Aspek pembeda
Sistem hormon
Sistem saraf
1
Aksi
Bersifat lambat
Bersifat cepat/segera
2
Pengaturan
Jangka panjang, misalnya
pertumbuhan dan perkembangan
Jangka pendek, misalnya denyut jantung dan kontraksi otot
3
Sekresi
Hormon
Neurotransmitter
4
Komunikasi
Komunikasi antar neuron melalui synapsis
Komunikasi melalui sistem sirkulasi

17. Sebutkan hormone-hormon yang dihasilkan oleh hipofisis lobus anterior beserta fungsinya.
      Jawab :
      Hipofisis, Kelenjar ini terletak pada lekukan tulang selatursika di bagian tulang baji dan menghasilkan bermacam-macam hormon yang mengatur kegiatan kelenjar lainnya.Oleh karena itu kelenjar hipofisis disebut master gland.Kelenjar hipofisis dibagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian anterior, bagian tengah, dan bagian posterior.


Hormon yang dihasilkan oleh anterior hipofisis
No
Hormon
Prinsip kerja
1
Hormon Somatrotof
Pertumbuhan sel dan anabolisme protein
2
Hormon Tiroid (TSH)
Mengontrol sekresi hormon oleh kelenjar tiroid
3
Hormon Adreno-kortikotropik (ACTH)
Mengontrol sekresi beberapa hormone oleh korteks adrenal
4
Follicle Stimulating Hormon (FSH)
Pada wanita : merangsang perkembangan folikel pada ovarium dan sekresi estrogenPada testis : menstimulasi testis untuk mengstimulasi sperma
5
Luteinizing hormone (LH)
Pada Wanita : bersama dengan estrogen menstimulasi ovulasi dan pembentukan progesterone oleh korpus luteumPada pria : menstimulasi sel – sel interstitial pada testis untuk berkembang dan menghasilkan testoteron
6
Prolaktin
Membantu kelahiran dan memelihara sekresi susu oleh kelenjar susu

18. Jelaskan hubungan antara insulin dan glucagon.
      Jawab :
                  Hormon insulin dan glucagon bekerja secara berlawanan untuk mengatur kadar glukosa. Bila kadar glukosa dalam darah tinggi pankreas akan mensekresikan hormon insulin. Insulin merangsang hati untuk menyerap glukosa dan mengubahnya menjadi glikogen. Sebaliknya, jika kadar glukosa dalam darah menurun, hormone glucagon akan mengubah glikogen menjadi glukosa.

19. Mengapa penderita diabetes mellitus perlu diberi suntikan insulin?
      Jawab :
      Karena kekurangan hormon insulin akan menyebabkan penyakit diabetes mellitus (kencing manis) yang ditandai dengan meningkatnya kadar glukosa dalam darah. Kelebihan glukosa tersebut dikeluarkan bersama urin.Tanda-tanda diabetes mellitus, yaitu sering mengeluarkan urin dalam jumlah banyak, sering merasa haus dan lapar, serta badan terasa lemas.

20. Jelaskan peranan hormon dalam proses metamorphosis serangga.
      Jawab :
·         Hormon yang berpengaruh pada metamorfosis kupu - kupu
Molting dan metamorfosis dikontrol oleh beberapa hormon efektor diantaranya yaitu:
Juvennile hormon, disekresikan oleh corpora allata. Sel sekretori corpora allataaktif selama larva molting. Selama hormon juvennil terbentuk hidroksi ekdison menstimulasi molting dan menghasilkan larva instar yang baru.hormon juvennil juga berungsi untuk mencegah perubahan induksi ekdison pada ekspresi gen yang penting saat terjadi metamorphosis
·         20-hidroxyecdysone, berfungsi untuk menginisiasi dan mengkordinir atau mengatur tiap tahapan molting dan meregulasi perubahan ekspresi gen yang terjadi selama metamorfosis melalui proses ekdisis.
·         Prothoracicotropic (PTIH), proses molting diinisiasi di otak, dimana sel neurosekretori menghasilkan hormon Prothoracicotropic (PTIH) yang merespon neural, hormonal, atau sinyal lingkungan. PTIH adalah hormon peptida yang menstimulasi ekdison dari kelenjar prothoracic.
 Metagenesis pada hewan pada dasarnya sama dengan metagenesis pada tumbuhan. Hewan mengalami pergiliran generasi, yaitu fase generatif (seksual) dan fase vegetatif (aseksual) secara bergantian.
Hewan yang mengalami metagenesis misalnya golongan Cnidaria.Contoh hewannya yaitu Hydra dan Ubur-ubur.
Perhatikan Gambar 1.13. Ubur-ubur memiliki dua fase dalam daur hidupnya, yaitu medusa dan polip.Medusa merupakan fase seksual (generatif) dan polip merupakan fase aseksual (vegetatif).